Berita

Kodim 0314/Inhil Gelar Karya Bhakti

×

Kodim 0314/Inhil Gelar Karya Bhakti

Sebarkan artikel ini

Infoinhil.com – Tembilahan, Komando Distrik Militer (Kodim) 0314/Inhil Menggelar Karya Bhakti Dalam Rangka Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia 5 Oktober 2024 TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju, di Lapangan Gajah Mada Tembilahan, Jumat, (27/09/2024).

Kegiatan tersebut berlangsung di beberapa titik yaitu pasar terapun, pasar Jend. Sudirman serta rumah ibadah masjid-masjid, sebelum memulai kegiatan tersebut dilakukan terlebih dahulu apel siaga yang diikuti oleh seluruh anggota TNI dan turut KSOP Tembilahan, PUPR Kabupaten Inhil, Satpol-PP, DLHK Tembilahan, Damkar Tembilahan, BPBD Kabupaten Inhil, Dishub Inhil, serta instansi-instansi terkait lainnya.

Komandan Kodim (Dandim) 0314/Inhil Letkol Inf Fikky Nur Kuncoro Jati, S.H., M. Han., diwakili oleh Kasdim 0314/Inhil Mayor Arm Luud Guntono, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke 79 TNI Tahun 2024. Selain itu kita bersama Instansi lainnya untuk mengajak seluruh masyarakat, agar selalu peduli terhadap kebersihan lingkungan kita.

“Alhamdulillah, berkat hasil kerjasama antara prajurit TNI dengan Pemda, Instansi terkait. Sekarang sampah-sampah yang tadinya banyak terutama di salah satu gang dipasar ini masih ada penumpukkan, sudah dapat dibersihkan. Tentunya kami minta kepada seluruh masyarakat, agar selalu menjaga kebersihan. Jangan pernah sekalipun membuang sampah disembarang tempat, apalagi di menumpuk dan tentunya akan mengeluarkan aroma yang tidak sedap dan akan mempengaruhi kesehatan kita, kita juga menggugah para pemilih usaha setempat untuk peduli, kita memotivasi mereka bagaimana itu bisa terjaga kedepan nya,” ungkapnya.

Pihaknya juga berharap agar kedepannya titik dimana tempat pembuangan sementara sehingga tidak masayarat membuang sampah di tempat yang salah, jika lingkungan ini bersih penjualan juga sehat dan akan berdampak secara ekonomi juga.